Rabu, Juni 23, 2010

The Next Three Days

Pagi ini beredar kabar bahwa Danny Elfman akan di-hire untuk menjadi composer film The Next Three Days yang dijadwalkan akan dirilis oleh Lionsgate tanggal 19 November 2010. Elfman akan bekerja sama pertama kalinya dengan sutradara Paul Haggis yang juga menjadi penulis cerita sekalian produser. Dibintangi Russell Crowe, Liam Neeson dan Elizabeth Banks, film ini bercerita tentang nasib sial sepasang suami istri atau pasutri. Film bergenre thriller ini adalah remake dari film Perancis Pour Elle (Anything for Her) tahun 2007. Klik di sini untuk melihat foto-foto pembuatannya.


Film Paul Haggis sebelumnya adalah In the Valley of Elah (2007) dan Crash (2004) yang memenangkan banyak penghargaan termasuk Oscar buat Haggis untuk kategori Best Original Screenplay dan Best Picture (sebagai produser film). Singkat kata, The Next Three Days akan dipegang oleh sutradara yang kompeten.


Berita ini menyenangkan karena berarti para penggemar Elfman tidak harus menunggu lama, dari Alice in Wonderland di bulan Maret 2010 sampai Januari 2011 untuk mendengar karya-karya terbaru Elfman; Sebelumnya, musik Elfman berikutnya adalah The Green Hornet yang akan dirilis 14 Januari 2011 dan Restless buatan Gus van Sant yang akan dirilis 25 Januari 2011. By the way, trailer The Green Hornet baru saja dirilis, lihat di sini tapi hati-hati spoiler.

Tidak ada komentar: